Bencanapedia:Panduan
Untuk membuat, memperbaiki, dan menyempurnakan (edit) laman/lema PB, Anda sebaiknya dan harus memiliki Akun di bencanapedia.id.
Memiliki Akun/Login
Anda harus membuat akun untuk membuat, memperbaiki, dan menyempurnakan laman/lema PB. Meski tanpa akun, Anda tetap bisa membuat atau edit laman, sistem ini akan merecord IP Address yang Anda gunakan dan hal ini berisiko terkena blokir IP.
Bencanapedia.id menggunakan cms MediaWiki dan menjadikan Wikipedia sebagai acuan mediatik dan writing content standards-nya m. Banyak hal yang disarankan Wikipedia untuk diperhatikan user nya dalam menulis dan menampilkan tulisannya.
Berikut, beberapa hal yang sebaiknya Anda baca dan pahami, serta hindari dalam penulisan, sebagaimana telah diatur oleh Wikipedia:
Menulis Naskah
Persiapan
Hal-hal yang perlu Anda persiapkan dan perhatikan sebelum Anda menulis adalah:
- Kumpulkan referensi
- Tuliskan terlebih dulu dalam file microsoft-word komputer setelah selesai, copy-paste konten naskah ke text area di laman bencanapedia.
Hal ini, selain untuk mempermudah dalam editing naskah, juga menghidari kemungkinan koneksi internet yang terputus atu server down secara tiba-tiba, yang berakibat hilangnya naskah yang telah Anda tulis.
Menentukan judul naskah
Judul naskah menjadi penting karena ini otomatis menjadi alamat URL/web.
Contoh:
- Penulisan judul
Nenek moyangku seorang pelaut
maka dalam alamat URL-nya adalahhttp://bencanapedia/Nenek_moyangku_seorang_pelaut
. - Penulisan judul
Bnpb
maka dalam alamat URL-nya adalahhttp://bencanapedia/Bnpb
, seharusnya judul ditulis dengan namaBNPB
sehingga dalam alamat URL-nya menjadi 'benar', yaituhttp://bencanapedia/BNPB
Beberapa hal yang perlu diperhatikan:
- Penggunaan huruf kapital (huruf besar) di tiap kata.
- Tidak semua judul harus menggunakan huruf kapital (huruf besar). Penggunaan huruf kapital sebaiknya digunakan untuk hal-hal yang merujuk pada Nama Orang, Nama Lembaga, Judul Buku/Makalah, Teori/Pendekatan, dan lain sejenisnya.
- Contoh:
- Penulisan nama organisasi.
Badan nasional penanggulangan bencana
seharusnyaBadan Nasional Penanggulangan Bencana
. - Penulisan nama orang.
Jean-paul sartre
seharusnya ditulisJean-Paul Sartre
- Penulisan judul buku/makalah.
The handbook and checklist on law and disaster risk reduction
seharusnya ditulisThe Handbook and Checklist on Law and Disaster Risk Reduction
- Penulisan nama organisasi.
- Gunakan huruf kapital pada huruf pertama pada kata pertama untuk judul yang tidak merujuk pada Nama Orang, Nama Lembaga, Judul Buku/Makalah, Teori/Pendekatan, dan lain sejenisnya.
- Contoh:
- Penulisan
Disaster Risk Reduction Handbook
ini tidak merujuk pada sebuah judul buku, maka sebaiknya ditulis seperti iniDisaster risk reduction handbook
.
- Penulisan
- Penggunaan judul dengan singkatan
- Jika Anda ingin membuat judul dengan singkatan, pastikan penulisan singkatan sesuai dengan istilah yang berlaku secara umum atau yang telah ditetapkan oleh organisasi terkait (beberapa lembaga menentukan penggunaan singkatan dalam kombinasi huruf kapital dan non-kapital.
- Contoh:
- Istilah
pengurangan risiko bencana
lazim disingkatPRB
, maka akan keliru jika ditulis denganPrb
atauprb
- Organisasi
Disaster Research, Education & Management
menyingkat denganDReaM
, maka akan keliru jika Anda tulis denganDREAM
atauDream
.
- Istilah
- Panjang judul.
Sebaiknya judul naskah singkat, padat, dan jelas. Kami sarankan maksimal 4 kata.
- Penggunaan huruf kapital.
Penggunaan huruf kapital pada judul hanya merujuk pada singkatan yang telah dibakukan dalam EYD. Redaksi akan merubah judul yang ditulis menjadi non-kapital atau menghapus-membuat halaman/file baru dengan konten yang sama.
Subjudul
- Singkat, padat dan jelas. Disarankan hanya 4 kata saja.
- Sebaiknya tidak ditulis dalam huruf kapital, kecuali memang singkatan.
Isi naskah
- Format (markup) wiki
Bencanapedia menggunakan mesin MediaWiki. Dalam MediaWiki dikenal bahasa markah wiki untuk memformat tulisan/naskah. Caranya hampir sama dengan penulisan HTML, namun bahasa wiki relatif lebih mudah dan sederhana.
- Tebal dan Miring
- Untuk membuat sebuah teks tercetak tebal atau miring dengan berikut ini:
- Penulisan
'''Tebal'''
menghasilkan tampilan teks Tebal. - Penulisan
''Miring''
menghasilkan tampilan teks Miring. - Penulisan
'''''Tebal dan Miring'''''
menghasilkan tampilan teks Tebal dan Miring.
- Penulisan
- Untuk membuat sebuah teks tercetak tebal atau miring dengan berikut ini:
- Sub-Sub Judul
- Untuk membuat subjudul, bahasa markah wiki adalah sebagai berikut:
- Penulisan
==Subjudul Level 2==
untuk Subjudul Pertama - Penulisan
===Subjudul Level 3===
untuk Subjudul Kedua. - Penulisan
====Subjudul Level 4====
untuk Subjudul Ketiga. - Penulisan
=====Subjudul Level 5=====
untuk Subjudul Ketiga.
- Penulisan
- Untuk membuat subjudul, bahasa markah wiki adalah sebagai berikut:
Penting!
1 Sebaiknya tidak menggunakan =Subjudul Level 1=
karena markah ini untuk Judul Tulisan.
2 Tempatkan Subjudul setelah paragraf pertama atau kedua. Paragraf Pertama berfungsi sebagai paragraf pembuka atau lead yang mendorong pembaca untuk membaca lebih dalam.
Panduan selengkapnya silakan lihat Panduan Formatting
- Links
- Membuat Link dalam bahasa markah wiki adalah sebagai berikut:
Tipe | Penulisan | Hasil / Tampilan |
---|---|---|
Internal link dalam bencanapedia |
[[Main Page]] [[Bencanapedia:Inisiator]] [[Kajian risiko]] [[Kajian risiko|pengukuran risiko]] |
Main Page |
External link |
https://mediawiki.org https://google.com [https://mediawiki.org MediaWiki] [https://google.com Google] |
Selengkapnya lihat Panduan Links
Menentukan Kategori
Setelah Anda selesai menulis, edit, dan menata tulisan, tentukan kategori yang sesuai. List kategori yang sudah ada bisa dilihat di laman Special:Categories. Jika belum ada kategori yang sesuai, Anda bisa membuat kategori baru.
Cara menentukan/membuat kategori adalah menuliskan koda seperti di bawah ini pada (PENTING) bagian paling akhir teks.
[[Category: Kategori A]]
Dengan begitu, laman tersebut akan masuk dalam kategori 'Nama Kategori A'.
Sebuah naskah juga dapat masuk ke dalam 2 atau lebih kategori.
Misalnya, lama masuk dalam 'Kategori A', 'Kategori B' dan 'Kategori C', maka tambahkan koda seperti berikut ini:
[[Category: Kategori A]] [[Category: Kategori B]] [[Category: Kategori C]]
Catatan kaki / Footnotes
- Untuk membuat/memasukkan 'catatan kaki' (footnotes) adalah dengan menggunakan markah wiki (Wikitext):
<ref>teks catatan kaki itu</ref>
. - Secara otomatis, catatan kaki/footnotes tersebut akan tampil di bagian paling akhir naskah.
- Untuk itu, Anda perlu membuat subjudul di bagian paling akhir dari naskah atau membuat subjudul dan memasukkan koda markah wiki
<references />
di bawahnya.
(Diadopsi dan disederhanakan dari MediaWiki)
Wikitext | Rendering |
---|---|
The Sun<ref>Yang dimaksud bukanlah ''The Sun'', media massa besar dan terkenal itu.</ref> is pretty big.<ref>E. Miller, ''The Sun'', (New York: Academic Press, 2005), 23-5.</ref> The Moon, however, is not so big.<ref>''R. Smith, "Size of the Moon", ''Scientific American'', 46 (April 1978): 44-6.</ref> ==Catatan kaki== <references /> |
The Sun[1] is pretty big.[2] The Moon, however, is not so big.[3] Catatan kaki
|
Referensi / Daftar Pustaka / Sumber / Bahan Bacaan
Maaf masih dalam pengembangan.
Memperbaiki atau Menyempurnakan Naskah (Editing)
Menampilkan Foto/Gambar
Secara umum menampilkan foto/gambar relatif mudah dengan menggunakan markah wiki atau wikitext (wiki markup) yakni dengan [[File:"FILE DESTINATION"]]
, atau [[File:Namafile.jpg]]
atau [[File:Namafile.png]]
.
Type file yang dapat Anda upload saat ini adalah png, gif, jpg, jpeg, webp.
- Contoh:
- Penulisan dalam wikitext:
[[File:Contoh.jpg]]
- hasil tampilan:
Perhatikan
Ukuran foto/gambar yang besar juga tidak akan efektif dan akan 'mengganggu' pembaca Anda. Pertimbangkan bahwa ukuran foto/gambar akan (pertama) menentukan cepat/lama halaman dapat tampil (loading). Boleh jadi, pembaca akan membatalkan rencana membaca artikel Anda. (Kedua) akan membebani bandwitch atau kuota internet pembaca Anda, dan (ketiga, hosting kami akan cepat penuh :).
Untuk itu, maka sebaiknya;
Jangan mengupload foto langsung dari kamera, tanpa terlebih dulu mengedit/memperkecil. Ubah atau perkecil ukuran foto yang akan Anda upload. Disarakan maksimal width adalah 700px.
Upload foto/gambar
Cara mengupload dan menampilkan foto/gambar dalam halaman:
- Pilih Upload file di bagian Tools pada Navigasi
- Pilih file klik tombol 'Browse' untuk mengambil foto yang telah Anda siapkan dari komputer/laptop.
- Setelah pilih, maka akan muncul seperti ini
- Dalam kotak 'File description', tentukan 'Filename destination' dan 'Summary'
'Filename destination' adalah koda untuk memanggil/menampilkan foto/gambar tersebut. 'Summary' adalah keterangan foto/gambar tersebut, misalnya: keterangan foto, keterangan copyright, dan lainnya. - Setelah itu, klik tombol 'Upload File'
- Dan, foto/gambar Anda sudah terupload.
Format Menampilkan foto/gambar dalam halaman
Filename Destination contoh foto berikut adalah 'Contoh.jpg' dan ukuran lebar (width): 400px.
Panduan foto/gambar selengkapnya, lihat Panduan Foto/Gambar